Mengenal BMT UMY, Dikenal dengan Transaksi Tanpa Riba

BMT UMY, dikenal karena mengusung transaksi tanpa riba. Keberadaannya semakin dikenal, karena di beberapa forum yang mengupas bahaya riba, BMT UMY disebut sebagai rujukan dan menjadi solusi dalam pembiayaan.



Mengusung semangat CAKAP dengan SDM yang profesional menjadikan BMT UMY mampu menjaga amanah mitra dalam simpanan serta pembiayaan. TERPERCAYA di bawah pengawasan ALLAH SWT dan Dewan Pengawas Syariah (DPS) terpercaya. Serta SESUAI SYARIAH, muwujudkan harapan menuai keberkahan dengan transaksi sesuai syar’i. Kini BMT UMY terus berkembang.



BMT UMY memulai aktifitasnya sejak dilakukan soft launching pada awal bulan Februari 2011 dalam forum orasi budaya oleh Prof. Dr. B.J. Habibie yang diselenggarakan di Sportorium UMY. Setelah menempati kantor yang representative di Gedung K.H. A.R. Fakhruddin B, pada awal bulan April 2011 dilakukan peresmian BMT UMY oleh bapak Jusuf Kalla pada tanggal 16 Mei 2011 yang dihadiri oleh Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi DIY, Bupati Sleman, Walikota Yogyakarta, Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan para pengelola BMT di DIY serta tamu undangan lainnya.




BMT UMY juga bekerja sama dengan mitra usaha untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada civitas akademika UMY khususnya mahasiswa dan dosen. Bagi mahasiswa UMY mendapat penawaran produk pembiayaan berupa pembelian laptop, netbook, tablet, dan handphone. Bagi dosen dan karyawan mendapat produk pembiayaan berupa pembelian mobil, motor, renovasi dan kepemilikan rumah.

Program ini mulai diluncurkan pada awal Juni 2011 dan menunjukkan tanggapan yang positif dari civitas akademika UMY ditunjukkan dengan banyaknya pengajuan pembiayaan kepada BMT UMY. Tidak hanya melakukan pembiayaan kepada mahasiswa dan dosen umy, BMT UMY juga menyalurkan pembiayaan kepada masyarakat umum. jadi masyarakat yang bukan mahasiswa/dosen/ karyawan umy juga bisa melakukan kerja sama kepada BMT UMY.




BMT UMY didirikan dengan prinsip pengelolaan yang professional dan kredibel dengan motto cakap & terpercaya dikelola oleh sumberdaya insani yang memiliki kemampuan dan ketrampilan yang sangat baik dibidang lembaga keuangan mikro syariah dan didukung oleh jajaran pengurus, dewan pengawas manajemen dan dewan pengawas syariah yang memiliki kemampuan manajerial dan pengetahuan syariah yang diakui kepakarannya.

Alamat BMT UMY, Jl. Ibu Ruswo No.41-43, Prawirodirjan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55131, Telepon (0274) 383643. Atau timur alun-alun utara Kraton Yogyakarta.

Sumber: www.bmtumy.com




Catatan : Setelah membaca Buku Merah Masyarakat Tanpa Riba (MTR), ada baiknya menahan diri dari berhutang baik di lembaga perbankan konvensional maupun syariah.


Kesalahan Fatal Utang



Tentang Buku Merah MTR, Kesalahan Fatal Utang, bisa Anda dapatkan dengan harga khusus. Silakan cek di sini





Tidak ada komentar untuk "Mengenal BMT UMY, Dikenal dengan Transaksi Tanpa Riba"